Rabu, 27 Mei 2015

SEPUCUK SURAT UNTUK SAHABAT


Seorang sahabat pernah mengirimkan sebuah pesan yang penuh makna. 

Isi pesan itu adalah:

"Sahabat, dengarkanlah sejenak..

Diriwayatkan, bahwa: Apabila penghuni Surga telah masuk ke dalam Surga, 

lalu mereka tidak menemukan sahabat-sahabat mereka yang selalu bersama mereka dahulu di dunia, 

mereka bertanya tentang sahabat mereka itu kepada Allah Subhaanahu wa ta'ala ..

 "Yaa Rabb.. Kami tidak melihat sahabat-sahabat kami yang sewaktu di Dunia, 

Shalat bersama kami, Puasa bersama kami dan berjuang bersama kami,"


Maka Allah subhanahu wa ta'ala berfirman:

"Pergilah ke neraka, lalu keluarkan sahabatmu yang di hatinya ada Iman walaupun hanya sebesar dzarrah." (HR. Ibnul Mubarak dalam kitab "Az-Zuhd")

Al-Hasan Al-Bashri berkata, "Perbanyaklah Sahabat-sahabat Mu'min-mu, karena Mereka memiliki Syafa'at pada hari kiamat."

Ibnul Jauzi pernah berpesan kepada Sahabat-sahabatnya sambil menangis,

"Jika kalian tidak menemukan aku nanti di surga bersama kalian, 

maka bertanyalah kepada Allah ta'ala tentang aku, "Wahai Rabb Kami.. 

Hamba-Mu fulan, sewaktu di dunia selalu mengingatkan kami tentang ENGKAU. 

Maka masukkanlah dia bersama kami di Surga-Mu."


Sahabatku.. Mudah-mudahan dengan ini, aku telah Mengingatkanmu Tentang Allah ta'ala 

..Agar aku dapat besamamu kelak di Surga & meraih Ridha-Nya..

Aku memohon kepada-Mu.. 

Karuniakanlah kepadaku Sahabat-Sahabat yang selalu mengajakku 

untuk Tunduk, patuh & Taat kepada Syariat-Mu..

Kekalkanlah persahabatan kami hingga kami bertemu di akhirat nanti dengan-Mu..

Amiin...

(Cuplikan kajian Ustadz Badru Salam Lc, -hafidzahullah-)

Qultu:
 

Terima kasih sahabat....
 

Semoga Allah mengumpulkan kita didalam Firdaus-Nya....

Oleh: Ustadz Aan Chandra Thalib

Ayo diSHARE dan TAG kepada sahabat-sahabat Anda! 

Semoga bermanfaat untuk mereka juga. ^^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar